Manfaat Bawang Putih Untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Tekanan darah tinggi atau sering disebut hipertensi adalah kondisi kronis dimana darah di dinding arteri (pembuluh darah bersih) meningkat. Biasanya kondisi seperti ini dikenal sebagai "pembunuh diam-diam". Mengapa demikian? Karena kondisi tersebut jarang memiliki gejala yang jelas. Salah satu untuk mengetahui apakah Anda memiliki hipertensi adalah dengan cara mengukur tekanan darah. Seperti yang Anda ketahui, bahwa bawang putih memiliki manfaat bagi kesehatan. Manfaat bawang putih bagi kesehatan , salah satunya untuk mengurangi tekanan darah tinggi. Bawang putih termasuk bahan alami yang digunakan masyarakat untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Selain itu, bawang putih yang memiliki sifat antibakteri, antivirus, antijamur alami, mampu digunakan untuk pengobatan alergi, demam, herpes, hingga penyakit seperti arteriosclerosis, kolesterol tinggi, dan masalah jantung. Beberapa penelitian telah menemukan hubungan antara bawang putih dan menurunkan tekanan darah